Nama Beasiswa Kuliah 2015
Beasiswa Kuliah 2015 Buat Pengawas atau Calon Pengawas Sekolah
Pemberi Beasiswa Kuliah 2015
Direktorat Pembinaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Menengah, Direktorat Jenderal Pendidikan Menengah, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan
Penerima Beasiswa Kuliah 2015
Pengawas sekolah atau calon pengawas sekolah (kepala sekolah/guru) jenjang pendidikan menengah
Bentuk Beasiswa Kuliah 2015
- Beasiswa diberikan dalam bentuk kuliah gelar s2
- Bebas Biaya pendidikan, biaya buku, biaya hidup, dan biaya penelitian (tesis).
Persyaratan Beasiswa Kuliah 2015
- Berusia maksimal 50 tahun pada bulan Juni 2015 untuk pengawas sekolah, sedangkan bagi calon pengawas sekolah (kepala sekolah/guru) berusia maksimal 48 tahun;
- Memiliki golongan/pangkat minimal IIIc/penata atau masa kerja PNS minimal 6 Tahun;
- Sehat Jasmani dan Rohani.
Dokumen aplikasi Beasiswa Kuliah 2015
- Surat permohonan menjadi peserta seleksi Program Beasiswa S2 Kepengawasan.
- Formulir Pendaftaran
- Fotokopi Ijazah S1/D4 yang sudah dilegalisir oleh perguruan tinggi yang bersangkutan atau kepala dinas pendidikan kab/kota setempat.
- Fotokopi Transkrip Nilai/Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2,75 yang sudah dilegalisir oleh perguruan tinggi yang bersangkutan atau kepala dinas pendidikan kab/kota setempat.
- Fotokopi SK Pengangkatan terakhir.
- Fotokopi Kartu Identitas.
- Surat Keterangan Sehat dari Dokter.
- Pasfoto Berwarna 1 Lembar.
- Surat izin mengikuti seleksi dari Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota setempat (ditembuskan ke BKD).
- Formulir pendaftaran dan formulir surat lainnya tertera di pedoman. Bisa diunduh di laman http://p2tkdikmen.kemdikbud.go.id/
Pendaftaran Beasiswa Kuliah 2015
Dokumen aplikasi dikirim via pos/jasa pengiriman
ke: Subdit Program dan Evaluasi Direktorat Pembinaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Menengah, Direktorat Jenderal Pendidikan Menengah, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Gedung D Lantai 12, Jl. Jend. Sudirman Pintu 1 Senayan Jakarta 10270
Atau
discan dan dikirim ke alamat email: program.pptkdikmen@kemdikbud.go.id atau beasiswas2.ptk@gmail.com
Deadline Beasiswa Kuliah 2015
1 Juli 2015.
Informasi/Pertanyaan Beasiswa Kuliah 2015
Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Subdit Program dan Evaluasi Direktorat Pembinaan PTK Dikmen, Telp. 021-57974108.
0 comments:
Post a Comment
Silahkan Beri Komentar